CHEDDAR CHEESE OGURA CAKE
CHEDDAR CHEESE OGURA CAKE
Sumber : Auntie young
Recook : Bunda Vee
Bahan A
5 butir. ~ Kuning telur
1 butir. ~ Telur utuh
75 gram. ~ Tepung protein rendah ( ayak )
1/4 sendok teh. ~ Garam ( aslinya tidak pakai )
1/2 sendok teh. ~ Vanilla extract ( aslinya tidak pakai )
Bahan B
100 gram. ~ Keju cheddar parut ( asli pakai 30 gram keju parmesan bubuk + 3 lembar keju cheddar )
50 ml. ~ Susu cair ( 3 sendok makan susu cair)
60 ml. ~ Minyak jagung ( asli 60 gram )
Bahan C
5 butir. ~ Putih telur
80 gram. ~ Gula castor
1 sendok teh. ~ Air lemon
Cara
1. Campur bahan B kecuali minyak panaskan menggunakan api kecil sampai keju larut matikan api ,tunggu sampai panasnya berkurang masukan minyak aduk sampai rata sisikan
2. Campur bahan A kecuali tepung kocok sampai kental masukkan tepung sedikit demi sedikit, aduk rata
Lalu campur bahan B ke bahan A aduk rata
3. Campur bahan C kecuali gula
Kocok sampai 1/2 mengembang masukkan gula sedikit sedikit ( saya jadikan tiga kali tuang l sambil dikocok sampai gula habis dan putih telur kaku
4. Tuangkan putih telur kedalam adonan kuning telur secara bertahap dan aduk balik sampai homogen( saya bikin tiga kali tuangan )
5. Tuang adonan ke loyang, panggang dengan cara au bain marie ( steam bake atau pemanggangan dengan menggunakan loyang air )
Selama 60-75 menit
Comments
Post a Comment