- Puding Sponge Cake - By; Cencen Dapur Chibie ( Le )
Yang demam bolu jerman bisa dicobain nih biar putih telurnya gak kebuang sia2 dijadikan puding busa ajah...jadinya bener2 lembut dan lumer dimulut 😄
- Puding Sponge Cake -
By; Cencen Dapur Chibie ( Le )
*Bolu Jerman*
Bahan:
6 kuning telur
3 putih telur
100gram gula pasir
60gram tepung terigu
25gram susu bubuk
35gram maizena
1/2sdt emulfisier
1/2sdt vanili
2sdm air
100gram margarin cair
Cara membuat:
1. Kocok semua bahan kecuali margarin cair, kocok selama 10menit speed tinggi dan 10menit speed rendah jadi totalnya 20menit
2. Matikan mixer lalu masukan margarin cair kedalam adonan lalu campur mengunakan teknik aduk bali sampai tercampur rata dan hasil akhir adonan sedikit cair tidak kental
3. Tuangkan ke loyang bongkar pasang uk.26cm lalu oven suhu 160menit selama 45 menit ( aku tadi pake oven tangkring ngoven 45menit api kecil lalu karena masih pucat api aku besarin dikit apinya dan ngoven lagi 10menit)
*puding busa*
Bahan:
3 putih telur
1 sdm jeruk nipis
500ml air
1 bungkus agar2 plain
Gula sesuai selera yaa (karena gak pernah nakar kalo bikin puding)
Cara membuat:
1. Mixer putih telur sampai berbusa baru tambahkan air jeruk nipis dan mixer kembali sampai kaku lalu sisihkan
2. Masak air+agar2+gula sampai mendidih lalu angkat dan tuang putih telur dan mixer kembali sampai tercampur rata
3. Setelah itu tuang ke loyang yang berisi bolu jerman tadi dan ratakan lalu tata atasnya dengan strowberry atau buah lain sesuai selera
Lalu tunggu set
*jelly bening*
Bahan:
1 bungkus nutrijel yg kecil 10gram (saya pake rasa strowbery)
500ml air
Gula sesuai selera
Cara membuat:
Masak di atas panci sampai mendidih baru tuang ke atas puding busa tadi, tunggu dingin dan agar2 set baru keluarkan dari loyang, karena pakai loyang bongkar pasang jadinya tidak perlu dibalik untuk mengeluarkan
Comments
Post a Comment